Heboh, Video Youtube Tentang Anjing Buta Akhirnya Bisa Melihat
Talinews.com, Amerika – Selalu ada cerita menarik yang terjadi di dunia, yang bisa memberikan manfaat bagi banyak orang. Begitu pula cerita tentang anjing buta yang akhirnya bisa melihat, yang diunggah di Youtube sejak pekan lalu.
Fiona saat pertama kali ditemukan di tempat pembuangan sampah, kondisinya sangat memprihatinkan. |
Kondisi anjing semakin menyedihkan karena tidak bisa melihat sama sekali. Dua matanya tampak tidak berfungsi sama sekali dan hanya mengandalkan telinga serta penciumannya saja. Anjing itu juga terlihat ketakutan di tempat persembunyiannya.
Penuh iba, Eldad dan Hagar memungut anjing itu. Mereka memandikan anjing agar terlihat bersih, menamai anjing itu dengan nama Fiona, dan membawanya ke dokter hewan. Pemeriksaan kondisi Fiona dilakukan oleh Dr Chang.
Setelah diperiksa secara menyeluruh, Chang mengatakan bahwa anjing itu mengalami kebutaan total. Rencana untuk operasi mata Fiona mulai dilakukan, hingga proses operasi dijalankan. Fiona akhirnya bisa melihat berkat pertolongan Chang yang ahli dibidangnya.
Video itu telah ditonton oleh 201.147 orang, yang tersentuh setelah melihat tayangan video. Sekarang Fiona dipelihara oleh Michele dan Chris Gentry, yang tinggal di California Selatan. Berikut Talinews tampilkan video rekamannya :
(art)
Posted by TaliNews on Rabu, 28 Maret 2012, 20.47. Filed under
Feature,
Video,
Youtube.
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response.!